Kertas Decal/ stiker decal itu mudah, memang benar sangat mudah dan senang karena bisa ekpresikan diri anda. buat souvenir custom sesuai keinginan anda sendiri, sangat bangga tentunya.
macam item yang pakai stiker decal
seperti : logam, kaca, gelas, keramik, mug atau cangkir, lilin, kayu, plastik, mainan anak-anak … dan banyak lagi media lainnya yang bisa memakai kertas decal.
Sudah banyak artikel saya tulis di blog saya seperti di multisaranacetak.com, keramik88.com, dan blog ini juga.
Tetapi masih banyak juga yang masih merasa kesulitan ketika menggunakan atau praktek.
Kebanyakan mereka yang mengalami kesulitan adalah mereka yang malas membaca artikelnya.
Atau yang hanya sebagian saja membaca, tidak sabaran sudah menanyakan melalui WA atau telpon.
Padahal bila anda mau sedikit sabar membaca, maka anda akan dengan mudah mengerti yang segera bisa menerima pesanan. ( harapan saya )
Kertas Decal/ stiker decal itu mudah
Sekarang saya akan ambil sebuah artikel yang paling lama, coba saya edit kembali mungkin bisa membuat anda lebih jelas .
cara aplikasi water decal, dari print, coating, pengeringan, gunting, celup, tempel, pengerasan
Keterangan gambar diatas :
Beberapa nama, istilah, sebutan dari Kertas Decal : Inkjet Water-Slide Decal Paper, Transfer paper atau Kertas decal yang permukaannya dilapisi lem, sehingga bila ada lapisan varnish diatasnya bisa terangkat atau lepas bila dimasukkan kedalam air.
Dan lapisan Varnish itu bisa dipindah ( transfer ) ke media apa saja asal permukaannya halus dan tidak meresap.
atau diaplikasikan kepermukaan : Gelas, metal ( besi, baja, aluminium ), keramik, terracotta, kayu, peralatan rumah tangga, lilin hias, mainan anak-anak dari plastik, peralatan pancing ikan, mobil, sepeda motor, helm, pigura, sampul buku atau sampul album, sabun..
Waooow banyak sekali yang lainnya.
Beberapa foto percobaan saya dengan kertas decal/ stiker decal:
mug tanpa coating pakai stiker decal
Beberapa mug diatas memakai Kertas Decal, setelah dipanasi oven 100 derajat selama 10 menit hasilnya lebih kuat, daripada mug press panas.
piring hias dekorasi memakai kertas decal
telenan kayu hiasan dari kertas decal
mug enamel pakai kertas decal/ stiker decal
gelas ini memakai kertas decal dan stripable coating
lukisan dari kertas decal
casing HP pakai kertas decal
lilin hiasan pakai kertas decal
Komentar dinonaktifkan: Kertas Decal/ stiker decal itu mudah
Maaf, form komentar dinonaktifkan.